GUCiTUM5GSW7BSYoTUCpTSYp
Berita
Update

Kunjungi Tasikmalaya, Wapres Datangi Sejumlah Tempat

Ukuran huruf
Print 0

 

Didampingi Wali Kota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan, Wapres Gibran salah satunya mendatangi Pasar Induk Cikurubuk, mengecek kondisi stok dan harga komoditi, dalam rangkaian kunjungan kerjanya ke Tasikmalaya, Selasa (20/1).

Tasikplus.com-Menjadi kabar yang tersiar di masyarakat pada 2-3 hari sebelumnya. Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka, Selasa (20/1/26), melakukan kunjungan kerja ke Kota dan Kabupaten Tasikmalaya. Di Tasikmalaya, wapres mendatangi beberapa tempat.

Mendampingi kunjungan, Wakil Gubernur Jabar Erwan Setiawan, kepala daerah berikut jajaran Forkopimda di Tasikmalaya. Di wilayah Kota Tasikmalaya, wapres menyambangi Pasar Induk Cikurubuk, RSUD Dokter Soekardjo, SMN 2 Kota Tasikmalaya. Penuh antusiasme warga pasar dan sekolah menyambut kedatangan wapres.

Kemudian kunjungan dan silaturahmi bahkan ini menjadi agenda utamanya, meninjau hasil pelatihan artificial intelligence (AI/kecerdasan buatan) dan robotik di Pondok Pesantren Cipasung, Kabupaten Tasikmalaya. Warga pesantren tumplek memadat di lokasi kedatangan kunjungan halaman luas pesantren.

Dalam perbincangannya dengan pedagang di kios-kios yang ia kunjungi di Pasar Cikurubuk, wapres ingin memastikan stabilitas harga dan kelancaran pasokan bahan kebutuhan pokok. Ia pun mendapat informasi stok dan harga berbagai komoditas, khususnya bahan lauk, masih relatif stabil.

Gibran menekankan pentingnya peningkatan sarana dan prasarana pasar secara bertahap dari sisi kebersihan, penataan, dan kenyamanan pengunjung. Ia juga mendorong sinergi antara pemerintah pusat dan daerah untuk menjaga distribusi barang, mencegah penimbunan, serta memastikan kecukupan pasokan.

Di RSUD Dokter Soekardjo, ia meninjau dan ingin memastikan langsung kesiapan layanan dan fasilitas kesehatan. Selanjutnya, di SMAN 2 wapres memberikan motivasi kepada para siswa untuk terus mengembangkan potensi diri dan fokus pada pendidikan, kunjungan ini juga menjadi kesempatan untuk memantau langsung pelaksanaan program MBG di sekolah.

Pemanfaatan AI
Dalam kunjungan ke Pondok Pesantren Cipasung, Wapres Gibran sempat menyaksikan presentasi hasil pelatihan selama empat hari yang difasilitasi tim Sekretariat Wakil Presiden. Ia mengaku terkesan dengan berbagai inovasi yang ditampilkan meskipun pelatihan berlangsung dalam waktu singkat.

Salah satu karya yang dipresentasikan adalah pemanfaatan AI untuk menilai pelafalan santri saat mengaji, serta aplikasi yang mampu mendeteksi lowongan kerja di Jepang. Menurut Gibran, pelatihan AI telah digelar di sejumlah pesantren di Indonesia, namun pelatihan robotik baru pertama kali dilaksanakan di Cipasung.

“Kita ingin terus mendorong anak muda untuk berinovasi, mengikuti perkembangan teknologi, sesuai instruksi presiden untuk meningkatkan investasi di bidang sumber daya manusia dengan membangun ratusan sekolah rakyat,” ujarnya. red/dan
Kunjungi Tasikmalaya, Wapres Datangi Sejumlah Tempat
Periksa Juga
Next Post

0Komentar




Tautan berhasil disalin