Pemdes Bojongsari Bangun Sekretariat Karang Taruna Kedusunan

Pemdes Bojongsari bangun sekretariat karang taruna kedusunan dengan memberdayakan pemuda.

Peran pemuda dalam pemberdayaan masyarakat desa dirasa perlu mendapatkan perhatian dan sentuhan secara langsung.

Sebegitu pentingnya peranan pemuda ituah yang membuat pemdes Bojongsari, Kec.Culamega berupaya membantu mereka, salah satunya adalah memberi peran penting dalam segala gerak pembangunan. Untuk memberikan rasa kepercayaan diri pemdes Bojongsari kini membangun sejumlah sarana, termasuk pembangunan kantor sekretariat karang taruna dari tingkat kedusunan.

        Pembangunan sekretariat yang direncanakan dibangun di tiap kedusunan itu merupakan bagian dari komitmen pemdes Bojongsari, agar warga dan para pemuda bisa meningkatkan kegiatan dan peran aktif mereka dalam memajukan desa. Di antaranya tengah membangun sekretariat karang taruna kedusunan Culamega II, dengan biaya Rp 10 juta berasal dari alokasi Sarpras TA 2017.

Seperti penjelasan Kades Bojongsari, Guruh Ivan Kurnawan SPd, pembangunan sekretariat karang taruna diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan diri, sekaligus menjadi pusat kegiatan kawula muda di tingkat desa maupun di kedusunan.

"Dengan fasilitas khusus bagi pemuda diharap muncul ide brilian dan positif para pemuda dalam membangun tanah kelahirannya," jelasnya.

Oleh: M. Syeful
 

0 Komentar