Serangkaian kegiatan di luar sekolah, terus dilancarkan secara kompak para kepala sekolah dasar (SD) di wilayah Kec.Tamansari. Setelah beberapa agenda melibatkan atau berpeserta para murid, terakhir pada pekan kemarin, gelar pemilihan guru berprestasi tahun 2020.
Kegiatan yang melibatkan para murid dimulai Olimpiade MIPA 2020, OSN, lomba berkonten pelestarian budaya, dll. Ajang dimaknai evaluasi hasil pembelajaran di sekolah, sekaligus seleksi menyiapkan perwakilan di perlombaan-perlombaan serupa tingkat Kota Tasikmalaya.
Setelah merekrut murid berprestasi, giliran penilaian terhadap para gurunya. Seleksi ini jelang pelaksanaan penilaian serupa di tingkat kota. Nama lengkap ajangnya, Seleksi Guru Berprestasi, Berdedikasi, Berkarakter Tingkat SD Tahun 2020, tingkat Kec.Tamansari.
Penyelengaraan kegiatan-kegiatan itu dalam kekompakan para kepala sekolah yang memimpin 21 jenjang sekolah dasar di Kec.Tamansari. “Peserta seleksi guru berprestasi merupakan perwakilan seluruh sekolah yang ada,” jelas Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah Dasar (K3S) Tamansari, Agus Ruhimat SPd MSi.
Selain sekadar siapkan guru terpilih, tilai Agus, ada makna penting dari kegiatan seleksi, setidaknya untuk mendapat gambaran sejauhmana kemampuan dan dedikasi guru. Selebihnya, diharapkan jadi pelecut kinerja, tak saja bagi peserta namun juga bagi yang lainnya.
Ada tantangan tersendiri yang dirasa Agus di wilayah Kec.Tamansari, jumlah tenaga guru yang mesti sesuai persyaratan, selain respons pada kebanyakan yang seperti apatis. Adapun mengenai tahapan penilaian ajang pemilihan guru ini terdiri beberapa tahap.
Pada tahap awal, penilaian tertulis tertuju ke aspek kepribadian dalam lingkup empat kompetensi seperti, kompetensi pedagogi, sosial, profesional. Di tahap kedua, ada penilaian melalui wawancara, masih berkait dengan aspek kepribadian.
Pada tahap akhir penilaian, mengakumulasi seluruh aspek, hingga ke berupa dokumen-dokumen (portopolio) yang dimiliki, praktik buat RPP, dll. Tim penilainya, para Pengawas Sekolah. Tempat kegiatan seleksi, di satu ruang, area GOR PGRI Tamansari. gus
0 Komentar