Antara Kaka dengan Muda, Beda dan Bersahaja

M Fauzi Rachman Hakim
M Fauzi Rachman Hakim. Namanya cukup akrab di banyak kalangan. Misalnya kalangan NU, aktivis serta partai politik. Belakangan ini, namanya kian familiar saja seiring ia tercatat sebagai salah satu bakal calon legislatif (bacaleg) DPRD Kota Tasikmalaya dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang akan maju di pemilu 2019.

Ikhwal rencana pencalonannya di 2019, pria yang karib disapa Kaka ini membenarkannya. Malah, Kaka mengaku segera mendeklarasikan tim relawannya. Tim tersebut akan diberi nama SAFAHAM yang memiliki akronim Sahabat Fauzi Rachman Hakim.

Kepada Tasikplus, Kaka mengatakan, deklarasi SAFAHAM rencananya akan digelar usai pengembalian formulir pendaftaran bacaleg ke kantor DPC PKB Kota Tasikmalaya, Rabu (7/2). Adapun tagline SAFAHAM: Muda, Beda, Bersahaja. Kenapa tagline-nya Muda, Beda dan Bersahaja? Kaka memiliki argumentasinya.

Muda, terang Kaka, lantaran dirinya merasa masih muda. Makna muda sendiri ialah fase usia semangat-semangatnya dalam membangun dan menciptakan karya.

Sedangkan kata Beda, karena Kaka memaknai kontestasi politik ini dengan beda. Tidak latah seperti (mungkin) kebanyakan calon lainnya yang sekedar nyalon tapi tidak dibarengi dengan pemahaman mendasar seperti apa itu fungsi legislator. Dengan kata lain, setiap calon harus memahami bahwa kekuasaan sebagai wujud pengabdian.

“Adapun makna Bersahaja yaitu bagaimana berpolitik untuk menguatkan silaturahmi. Jadi secara subtansi, berpolitik itu adalah bentuk ibadah. Jika sudah sampai ke sana, maka siapapun politisinya akan berpolitik secara santun,” papar bacaleg yang bakal bertarung di dapil tiga meliputi Kec. Tamansari, Cibeureum dan Purbaratu.

Selebihnya Kaka mengatakan, SAFAHAM akan diisi oleh mesin partai yang sudah ia bangun jauh-jauh hari. Mesin partai tersebut sudah ada di tingkatan ranting dengan referensi para ketua PAC. Kendati begitu, Kaka sangat terbuka bagi siapa pun yang ingin bersama-sama mewujudkan visi SAFAHAM. (ter)

Oleh: Piter
 

0 Komentar